3 MCN Youtube Terbaik dan Cara Daftarnya - Blogspot Syawal

3 MCN Youtube Terbaik dan Cara Daftarnya

Seperti yang sudah aku tulis sebelumnya bahwa MCN ini merupakan singkatan dari Multi Channel Network yang merupakan salah satu network yang dapat masuk dan mengakses channel youtube kita, dengan kita bergabung dengan mcn bisa mendapatkan backsound atau tools tambahan secara gratis dan tentunya dapat membantu perkembangan channel suapaya lebih maju lagi.
Banyak sekali mcn yang dapat kita gunakan akan tetapi tetap harus mengenali dulu apa itu MCN dan apa saja kelebihan serta kekurangan yang dimiliki oleh mcn tersebut jangan sampai kita terjebak dengan syarat dan ketentuan yang diberikan. Simak juga software untuk mengedit bebagai video sebelum di upload ke youtube dan di kaitkan dengan MCN.

Apa saja Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan MCN?

  1. Kelebihan Menggunakan MCN
  • Tidak perlu susah dan harap – harap cemas menunggu datanya PIN dari google adsense untuk bisa mencairkan uang yang ada pada akun adsense.
  • Setidaknya bisa mengurangi resiko video kita terkena pentung atau peringatan.
  1. Kekurangan Menggunakan MCN
  • Setiap pendapatan yang kita peroleh tidak sepenuhnya bisa kita cairkan atau miliki melaikan ada presentasi yang harus kita berikan pada MCN tersebut dan untuk nominalnya tergantung pada ketentuan MCN itu sendiri.
  • Pengguna harus siap dengan segala resiko yang sudah disepakati atau istilahnya siap dengan kontrak yang telah di tanda tangani.
Untuk itu aku akan mencoba memberi saran beberapa mcn yang memang menurut aku sangat bagus dan baik digunakan pada channel youtube kita. Sudah banyak juga youtuber lain yang tergabung pada mcn di bawah ini.


3 Daftar MCN Youtube Terbaik
  1. MCN Freedom

Sekarang sudah banyak sekali youtuber yang menggunakan jasa MCN Freedom bahkan anggotanya sendiri sudah mencapai ratusan ribu, akan tetapi tetap mempunyai kelebihan dan kekurangan tertentu.

Kelebihan MCN Freedom
  • Jika kalian ingin masuk MCN yang satu ini cukup hanya mempunyai akun youtube yang mempunyai reputasi baik.
  • Kalau untuk penghasilan MCN Freedom sudah mempunyai dasbor tersendiri yang akan menampilakn penghasilan dari channel youtube yang kita miliki.
Kekurangan MCN Freedom
  • Untuk pembagian hasil bisa terbilang exstrim, karena mempunyai pembagian sebesar 60% – 40%. Jadi kita hanya akan mendapatkan 60% dari totalpenghasilan dan sisanya milik MCN.
  • Jika kita terkena pentung atau pelanggaran dari youtube maka MCN secara sepihak bisa memutuskan kerjasamanya dengan kita.
  1. MCN Lifentw (Quiz Group)
Sama dengan MCN Freedon bahwa MCN Lifentw juga mempunyai kelebihan dan kekurangan yang bisa menjadi pertimbangan kalian untuk masuk dan bergabung didalamnya.


Kelebihan MCN Lifentw
  • Dalam pembagian hasil lebih baik dari freedom yaitu 80% untuk kita dan sisanya untuk MCN dan itu merupakan angka yang cukup besar.
  • Untuk pembayaran dilakukan setiap 1 bulan 1 kali atau 30 hari sekali.
  • Untuk minimal PO bisa sampai 1$
  • Bagi channel kita yang terkena pelanggaran atau bahkan suspend akan tetap dilakukan pembayaran untuk sisa yang masih ada.
Kekurangan MCN Lifentw
  • Dalam setiap pembayaran di paypal akan dikenakan biaya sebesar 1$
Sedikit tambahn jika kalian ingin bergabung dengan MCN Lifentw syaratnya cukup mudah dan bisa kalian ikuti langah di bawah ini:

Cara Daftar MCN Lifentw
  • Channel youtube harus memiliki refutasi yang baik
  • Harus mempunyai minimal 1000 view dalam waktu 28 hari terakhir
  • Dan harus memiliki minimal 10 subscriber
  1. MCN Zoomin Indostream.neta
Dikatakan bahwa MCN yang satu memberikan beberapa keuntungan yang tentunya bisa menarik perhatian kita sebagai seorang youtuber dan mungkin akan lebih memilih MCN ini dibandingkan dengan MCN dari yang lainnya.

Kelebihan Zoomin Indostream.net
  • Untuk bagi hasil sama dengan MCN Lifentw sebasar 80% untuk kita dan 20% untuk MCN itu sendiri.
  • Tidak ada potongan pajak dan minimum PO sebesar $1
  • Bisa dicairkan walau belum sampai $100
  • Bisa memunculkan iklan yang tidak dapat di skip sehingga pendapatkan kita bisa maksimal
  • Bisa langsung monetisasi video tanpa ada riview dari pihak youtube
  • Untuk pencairan bisa dengan menggunakan paypal, western uniondan bank transfer.
  • MCN membantu mengiklankan video yang ada di channel kita tanpa pungutan biaya lagi.
Kalau untuk kekurangannya aku belum bisa kasih info karena belum ada sumber yang pasti jadi insyaallah akan aku coba bahas di next artikel.
Nah itulah 3 MCN yang sementara ini refutasinya sangat baik dan memang banyak digunakan oleh youtuber- youtuber Indoneisa untuk mendapatkan penghasilan selain dari google adsense.

Untuk cara pendaftaran pada MCN itu berbeda – beda tergantung pada syarat dan ketentuan masing – masing MCN karena meraka juga mempunyai cara dan jalan sendiri seperti halnya cara pendaftaran MCN Lifentw yang aku singgung sedikit di atas dan untuk lebih jelasnya bisa langsung kalian kunjungi situs – situs tersebut. Simak juga cara daftar google adsense.

Dari beberpa MCN yang sudah aku sebutin dan jelaskan di atas ternyata mempunyai berapa kelebihan dan kekurangan masing-masing dan kita sebagai seorang youtuber yang ingin bergabung tentunya harus teliti terlebih dahulu agar tidak menyesal di kemudian hari.

Oke sampai disini dulu artikel yang aku buat kali ini jangan lupa untuk membaca software editing video untuk memkasimalkan video – video youtube yang kalian buat sehingga semakin banyak subscriber dan view yang bisa meningkatkan penghasilan kalian.

Kenapa aku katakan demikian! Karena semakin banyak orang yang menonton video kita maka semakin banyak juga penghasilan yang kita dapatkan apalgi sudah mempunyai pelanggan tetap yang banyak (Subscriber) sehingga bukan hal yang sulit lagi untuk kita mendapatkan view yang banyak pada setiap video kita, terimakasih.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "3 MCN Youtube Terbaik dan Cara Daftarnya"

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...